Selasa, 31 Agustus 2021 Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Tadulako Melaksanakan Kegiatan Workshop Pengenalan Sistem Informasi Akademik (SIAKAD) bagi Mahasiswa Baru 2021.
Mengingat pentingnya kegiatan pengenalan SIAKAD ini, maka dapat dikatakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Prodi Pend. Matematika. Apasih itu SIAKAD?Kenapa penting?
SIAKAD (Sistem Informasi Akademik) online adalah suatu Sistem Informasi Akademik yang dibangun untuk memberikan kemudahan kepada pengguna dalam kegiatan administrasi akademik kampus secara online. melalui SIAKAD semua mahasiswa memprogramkan Matakuliah(KRS) dan melihat nilai mereka setiap semesternya (KHS). SIAKAD dimaksudkan untuk pengelolaan dan bertujuan untuk memudahkan dan mempercepat pengelolaan informasi mulai dari registrasi mahasiswa baru, informasi-informasi penting, pengisian KRS, jadwal kuliah hingga diwisudanya mahasiswa dapat dikelola dengan sistem inforamasi akademik. Bukan hanya mahasiswa yang dapat memanfaatkan SIAKAD, dosen serta seluruh civitas akademika juga dapat menggunakannya.
Kegiatan Workshop Pengenalan Sistem Informasi Akademik dilaksanakan selama 2 hari yaitu 31 Agustus 2021 dan 1 September 2021. hal tersebut dikarenakan mengingat masih beradanya palu dalam zona merah Covid19. sehingga kegiatan dilaksanakan 2 hari dengan membagi peserta dalam kelompok kecil.
Comments are closed